Nokia dalam mengenalkan teknologi PureView yang ada di ponsel Lumia 920 bikin aksi seru di internet dengan band Denmark bergenre Electronica, Spleen United. Kolaborasi antara brand dan band ini bakalan juga melibatkan fans musik dalam sebuah project bertajuk The Open Song Project. Project ini mengajak musik fans berkreasi terhadap rilisan terbaru Spleen United yaitu sebuah lagu berjudul ‘Hibernation’ untuk dibuat mix nya dari 16 track yang sudah disediakan di http://www.opensongproject.com
Semua track yang telah disediakan di website Open Song Project tersebut visualnya direkam dengan teknologi PureView dari ponsel Nokia Lumia 920. Dengan lensa Carl Zeiss dan kecanggihan Optical Image Stabilisation rekaman video tersebut tampak jernih dan terbebas dari gambar yang goyang akibat banyaknya pergerakan saat pengambilan gambar. Lagu ‘Hibernation’ hadir dengan video clip yang berbeda dengan video clip biasanya dengan melibatkan fans membuat mix nya sendiri.
Untuk ikutan serunya The Open Song Project ini, loe tinggal masuk ke websitenya http://www.opensongproject.com. Disana sudah ada ke 16 video clip yang siap untuk di-mixing sama kamu. Berlatihlah dahulu untuk menentukan urutan yang sesuai dengan selera kamu. Jika sudah siap, loe tinggal merekamnya langsung dari tombol pilihan yang ada di website tersebut. Durasi rekaman adalah 2 menit dan setelah selesai merekam kamu dapat menyebarkan link punya loe di Twitter atau Facebook dengan hashtag #OpenSongProject agar teman-teman loe dapat memilih mixing loe sebagai favoritnya.
Simak juga rekaman behind the scene saat pembuatan project ini berlangsung:
Kolaborasi Nokia bersama musisi ini bukanlah pertama kali dilakukan. Sebelumnya Nokia juga berkolaborasi dengan Seether membuat video clip dengan melibatkan fans.
One Comment
Comments are closed.