Aplikasi Twitter Untuk Nokia Asha Dirilis

My name is Widi Asmoro.

Pengguna ponsel Nokia Asha bisa makin eksis lagi dengan aplikasi Twitter yang dibuat langsung oleh tim developer Twitter. Dalam blognya, Twitter melihat Nokia adalah partner potensial yang platformnya digunakan banyak orang di seluruh dunia. Jutaan orang yang menggunakan Nokia Series 40 akan dapat mengakses Twitter dengan aplikasi ini secara cepat .

Keluarga Ponsel Nokia Asha adalah keluarga ponsel harga terjangkau dengan pengalaman serupa dengan menggunakan smartphone. Pilihannya ada yang dual-SIM seperti Nokia Asha 200 dan 202, ada yang menggunakan keyboard Qwerty bisa dengan Nokia Asha 200, 302 dan 303,  ada yang full touch seperti Nokia Asha 305, 306, 311 atau mau yang candybar dengan prosesor 1Ghz di Nokia Asha 300? Semuanya ada di keluarga Nokia Asha.

Twitter yang memiliki lebih dari 200 juta pengguna terdaftar semakin menguatkan cengkramannya di jejaring sosial. Dick Costolo, CEO Twitter, mengungkapkanpada Mobile World Congres bahwa ada lebih dari 40% tweet berasal dari para pengguna ponsel. Ia menambahkan pula, ada lebih dari 130 juta tweet terkirim per harinya. Dengan kehadiran Twitter di platform Series 40 akan semakin membuat Twitter digemari dan digunakan di seluruh dunia.

Aplikasi ini dapat didownload di http://store.ovi.com/content/256340